Post Page Advertisement [Top]

Edukasi

UJIAN Sekolah Hari Kedua SDIT IQRA` 1 Kota Bengkulu

Bismillahi..
UJIAN Sekolah Hari Kedua SDIT IQRA` 1 Kota Bengkulu
Oleh: Efri Deplin


Alhamdulillah hari ini jumat, 27 April 2018 SDIT IQRA` 1 Kota Bengkulu kembali melaksanakan Ujian Sekolah. Mata uji hari ini adalah mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn). Seperti biasa sebelum melaksanakan ujian anak-anak diberikan motivasi dan penguatan untuk mata uji hari ini. Anak-anak setelah hadir di sekolah mereka langsung berkumpul ke masjid Qolbun Salim 1 Kampus SDIT IQRA` 1 Kota Bengkulu. Kami senang menyebut nama sekolah ini dengan kampus. Untuk menunjukan kenyamanan dalam dunia pendidikan.

Mereka setelah hadir langsung menunaikan shalat tahyatul masjid dan dhuha. Sambil menunggu kehadiran teman-teman lain mereka yang belum hadir, semua yang hadir menyempatkan diri untuk tilawah dengan mushaf mereka masing-masing. Alhamdulillah mereka dengan penuh kekhusyukan melantunkan ayat-ayat suci Al-Quran untuk memenuhi ruang-ruang dada mereka dangan kalimah illahi.

Tepat pada pukul 06.45 wib anak-anak memberhentikan kegiatan mandiri mereka. Kegiatan yang dilakukan selanjutnya adalah kegiatan bersama dengan melafazkan dzikir-dzikir pagi almatsurat. Almatsurat membasahi bibir-bibir dan lisan di pagi ini. Saya masih berada diantara mereka di dalam barisan calon pemimpin masa depan. 15 menit kedepan semua dalam kondisi siap dengan motivasi tambahan dari guru mata pelajaran pagi ini.



Anak-anak sedang malakukan Almatsurat pagi secara bersama


Setelah melaksanakan rutinitas Almatsurat di Masjid Qolbun Salim 1, semua siswa memberikan infaq terbaik mereka hari ini. Alhamdulillah mereka berhasil mengumpulkan uang infaq untuk membuka pintu keberkahan pagi ini sejumlah Rp. 1.747.500,00. Allahu Akbar! untuk hari ini saja mereka dapat mengumpulkan infaq dengan nominal yang tidak sedikit. Selanjutnya uang ini diberikan kepada sebuah lembaga tahfidzul quran yang didonasikan untuk keperluan lembaga disana. Semoga Allah SWT membalas kebaikan anak-anak emua dengan kebaikan yang lebih banyak dan lebih baik lagi. Mengganti dengan harta yang terbaik dan materi yang selalu diberkahi Allah SWT. Selalu diberikan kesehatan dan tentunya semoga Ujian Sekolah dan Ujian Sekolah Berstandar Nasional nanti akan diberikan hasil yang terbaik Aamiin. Alhmdulillah langsung diserahkan oleh kepala sekolah Ust Syaiful Bakrie, S.Pd.I. kepada pihak humas Rumah Tahfidz Bakti Illahi (RTBI) Bapak Zepron Saputra. Oh iya beberapa hari yang lalu RTBI resmi menjadi sebuah lembaga pendidikan Pondok Pesantren. Baarakallahu fikum.


Ust Syaiful Bakrie, S.Pd.I memberikan uang infaq kepada perwakilan PP. RTBI Bengkulu

Semua sudah melaksanakn rutinitas dengan baik di masjid Qolbun Salim 1 Alhamdulillah.. Semua anak-anak berbaris di depan ruang ujian masing-masing. Akhirnya semoga semua anak-anak mendapatkan hasil terbaik dari Ujian Sekolah mereka hari ini dan hari-hari berikutnya. Aamiin


Kegiatan sebelum masuk kelas


Berbaris di depan ruang ujian


Bengkulu, 27 April 2018

No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya semoga menginspirasi jangan lupa tulis komentarmu di kolom komentar dan dapatkan informasi terbaru di setiap postingan. Jangan lupa follow akun Instagram @efrideplin dan Twitter @efrideplin87 juga YouTube Efri Deplin. Terima kasih semoga menginspirasi.

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib